Tuesday, November 29, 2011

Seni Terebang

  Menyebaran agama Islam di Jawa Barat  yang dibawa para Wali  berkembang seiring dengan berkembangnya bentuk seni Islam terdiri dari seni vokal dan tari , seni drama/ teater, kaligrafi dan arsitektur Islam. Alkulturasi budaya Islam dengan budaya Hindu dan animisme menghasilkan beberapa bentuk seni pertunjukan yang khas . seni musik Islami di Indonesia ialah permainan rebana / terebangyang tersebar di seluruh Indonesia . Seni vokal biasanya dimasukan ke seni musik karena lagu-lagu pujian yang dilantunkan sering diiringi musik / lagu-lagu yang dinyanyikan untuk menyebarkan Agama Islam yang diambil dari Kitab Berjanji.
    Kesenian Terbang tumbuh dilingkungan Masyarakat dan lingkungan masyarakat dan diakui sebagai kesenian Rakyat kesenian rakyat , kesenian terebang disebut juga dengan Terebang Gede , Terebang gebes, terebang ageung dll di Kab Bandung tepatnya di Desa Karang Kecamtan Pasehmsyarakat masih mengadakan upacara untuk menghindari malapetaka dengan mengadakan kesenian terebang yang khas dan unik yang diturunkan dari generasi ke generasi .
   Dengan bergesernya   kesenian terebang  menjadi hiburan yang lebih luas maka kesenian tersebut mengalami perubahan alat musik dan lagu-lagu nya, penambahan alat musik seperti kendang , terompet, goong bahkan alat musik moderen seperti organ dan gitar lagu yang asalnya bernafaskan Islam bergeser menjadi lagu rakyat seperti lagu botol kecap , tepang sono , buah kawung , ayun ambing , kukupu hiber dll juga menjadi lagu npop Sunda seperti lagu botol kecap dll  
    Gerak tari dalam kesenian terebang buhun diantaranya mengambil gerak-gerak pencak silat dan gerak keseharian  . kostum terebang buhun memakai  celana pangsi , baju kampret, iket bentuk bebas. nama alat musik kesenian terebang di setiap daerah berbeda seperti daerah Paseh Majalaya terebang paling besar terebang brung , terebang yang ke 2 disebut terebang Kempring terebang ke 3 disebut terebang prok terebang ke 4 disebut terebang gembrung
lagu - lagu dalam terebang diantaranyari pupujian  yang bersumber dari AL QURAn seperti :
  •  Shalawat nabi
  • Asalamu
  • Yakaphi
  • Abi Bakri
  • Ya Nabi
  • Wulidan 
     Di Kab Bandung seni terebang tersebar melalui pesantren  dan di luar Pesantren berjumlah kira - kira 20 grup yang ada di Kecamatan dan Desa dintaranya grup pusaka Sawargi , Al Huda, Gentra Pusaka Iswani Sekar, Sari Mekar dll.Perkembangan seni terebang yang ada sekarang biasanya diselingi dengan acara Debus.

0 comments:

Post a Comment


 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Hot Sonakshi Sinha, Car Price in India